Jembatan Sodongkopo Nusawiru, Jadi Tempat Ngabuburit Dan Daya Tarik Wisata Pantai Batukaras

    PANGANDARAN - Suasana Bulan Ramadhan yang penuh hikmah dapat dirasakan oleh warga Desa Cijulang Kabupaten Pangandaran.

    Jembatan sementara yang menghubungkan Desa Cijulang dengan objek wisata Batukaras kini ramai dijadikan tempat untuk ngabuburit oleh warga Cijulang, bahkan ada yang sengaja datang dari luar desa Cijulang,

    Kusnadi yang mengaku Sebagai Warga Desa Wisata Kertayasa, kepada media indonesia satu menjelaskan , kami sekeluarga  sengaja ngabuburit ke sini, karena ingin tahu suasana jembatan di bandara nusawiru ini, kata kusnadi, sabtu (16/4/2022)

    Pemerintah Kabupaten Pangandaran sengaja membangun jembatan tersebut bertujuan membuat akses pariwisata dari bandara  Nusawiru langsung ke objek wisata  Batukaras.

    Jembatan yang melintas di atas sungai yang mengalir dari hulu sungai cukang taneuh (Green Canyon), memang mempunyai daya tarik tersendiri, hamparan hutan mangrove yang hijau dan pelataran tambak serta sawah, jadi pemandangan yang sangat indah ketika kita menyebrangi jembatan itu.

    Ini adalah sebagai bukti bahwa pemerintah kabupaten Pangandaran fokus dalam pembangunan infrastruktur pariwisata demi suksesnya visi dan misi menjadi kabupaten pariwisata yang mendunia.

    Kusnadi berharap, pemerintah kabupaten pangandaran tetap fokus pada pembangunan sarana prasarana dan infrastruktur, yang melibatkan dan memberdayakan masyarakat, karena hal tersebut akan sangat mendorong perekonomian masyarakat. ( MISG)

    NUSAWIRU PANGANDARAN SODONGKOPO BATUKARAS
    Nanang Suryana Saputra

    Nanang Suryana Saputra

    Artikel Sebelumnya

    Kapolri Siapkan Strategi Wujudkan Mudik...

    Artikel Berikutnya

    Terkait Proyek Jalan Tol Semarang-Batang,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bhabinkamtibmas Polsek Bungursari Sambangi Warga untuk Meningkatkan Kesadaran Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas Tanah Baru Monitoring Giat Penyaluran Bantuan BNBA
    Bhabinkamtibmas Tanah Baru Hadir di Halal Bihalal di SDN Kampung Sawah
    Bhabinkamtibmas Tegal Gundil Sambang Pos Security SMAN 7 Kota Bogor
    Jadi Tuan Rumah Perhelatan Sepak Bola Liga 3 Nasional, Kapolres Subang Cek Stadion Persikas

    Ikuti Kami